BERITA UNIK

10 Fakta Deep Web, Sisi Dunia Internet yang Terselubung

10 Fakta Deep Web, Sisi Dunia Internet yang Terselubung

VIP PELANGI – Jangan sembarang mengakses deep web, ketahui faktanya terlebih dahulu!

Apa sih itu Deep Web? Deep Web atau sering disebut Dark Web adalah dunia internet tempat search engine seperti Google, Yahoo dan Bing tidak bisa meng-index informasi, sehingga tidak bisa diakses oleh orang awam.

Maka dari itu, semua informasi yang biasa kamu dapatkan melalui Google, Bing maupun Yahoo tidak bisa kamu temukan di Deep Web. Oleh karena itu, dalam Deep Web banyak tersebar info dan transaksi ilegal, hingga pelanggaran berat seperti narkoba dan pembunuhan.

BACA JUGA : 6 Bisnis Jasa Nyeleneh tapi Laku

10 Fakta Deep Web, Sisi Jahat Dunia Internet yang Terselubung

Daripada kamu makin penasaran, berikut ini rangkuman fakta mengerikan seputar Deep Web yang perlu kamu ketahui:

1.Cara akses yang tidak sembarangan.

lebakcyber.net
lebakcyber.net

Satu-satunya cara untuk mengakses Deep Web adalah dengan menggunakan sebuah browser bernama The Onion Router (TOR). TOR ini adalah sebuah jaringan anonimus yang bisa merahasiakan IP penggunanya, sehingga menjaga keamanan dan privasi pemakai.

Kalau kamu masih awam dengan Deep Web, ada baiknya untuk tidak mengaksesnya secara sembarangan, karena banyak resiko yang terjadi, bahkan pencurian data-data pribadimu karena terkena serangan malware dari Deep Web.

2.Data yang ada lebih dari data internet pada umumnya.

thaareqrahmandhanu.blogspot.com
thaareqrahmandhanu.blogspot.com

Internet saat ini memang menjadi tempat dan sumber informasi buatmu dalam mencari referensi tugas, hingga hiburan sekalipun. Namun, apakah kamu tahu kalau ternyata Deep Web lebih banyak dalam menyediakan informasi dari pada internet yang biasa?

Menurut penelitian yang di lakukan oleh University of California pada tahun 2001 yang lalu, di perkirakan lebih dari 550 miliar halaman yang tersedia dalam Deep Web. Angka ini jauh lebih banyak bila di bandingkan dengan internet biasa yang jumlahnya hanya sekitar 1 milyar saja.

3.Deep web juga punya sponsor utama.

www.theverge.com
www.theverge.com

Kalau kamu mengunjungi situs resmi TOR, mereka secara terang-terangan memberikan informasi mengenai siapa saja dan lembaga mana saja yang mensponsori akses internet “gelap” ini.

Salah satunya adalah banyak organisasi yang berasal dari Amerika Serikat, dan bahkan kabarnya Google juga turut menyumbang dana untuk membantu kelangsungan operasional TOR.

4.Menjadi tempat perdagangan ilegal.

www.statista.com
www.statista.com

Berbeda dengan marketplace dan e-commerce pada umumnya di internet biasa, Deep Web menyediakan dan banyak hal-hal ilegal yang di jual bebas.

Sebagai contoh, kamu bisa menemukan penjualan narkoba, jasa pembunuh bayaran, pornografi, senjata api, dokumen palsu, dan masih banyak hal mengerikan lainnya.

5.Menjadi tempat konten tanpa sensor.

www.linuxsec.org
www.linuxsec.org

Karena sifatnya bebas dan tidak ada regulasi yang pasti untuk mengatur konten di sana, dalam Deep Web kamu bisa menemukan banyak konten yang di sajikan tanpa sensor sedikit pun!

Sebagai contoh, ada sebuah halaman Deep Web yang memberikan informasi cara menyajikan dan memasak wanita, tanpa sensor sedikitpun. Mengerikan!

6.Banyak barang aneh yang dijual.

www.aw-cyber.net
www.aw-cyber.net

Sama dengan poin sebelumnya, karena sifatnya bebas dan tidak ada yang mengatur, maka dari itu banyak di temukan barang dagangan yang “aneh” dan nggak akan kamu temukan di internet biasa.

Bahkan, di salah satu situs Deep Web menjual arwah anak hasil aborsi, hingga organ tubuh manusia sekalipun!

7.Menggunakan sistem pembayaran khusus.

www.wired.com
www.wired.com

Kalau kamu bisa melakukan transaksi dan pembayaran menggunakan kartu debit, kartu kredit, hingga melalui Internet banking saat bertransaksi di internet pada umumnya, hal itu tidak bisa di lakukan di Deep Web.

Dalam Deep Web, setiap orang yang ingin melakukan transaksi harus menggunakan Bitcoin (BTC) atau cryptocurrency lainnya sebagai alat pembayarannya.

Mereka menggunakan cryptocurrency karena dianggap aman dan menghilangkan jejak privasi pemilik akun tersebut, sehingga memberikan “rasa aman” bagi kedua pihak, baik dari penjual maupun pembeli.

8.Silkroad jadi situs jual beli paling terkenal.

theearloflemongrab.wordpress.com
theearloflemongrab.wordpress.com

Kalau kamu sedang iseng menjelajah Deep Web, pasti akan menemui sebuah tempat jual beli online terkenal di Deep Web yang bernama Silkroad.

Seperti pada umumnya, Silkroad menyediakan banyak barang ilegal yang bisa kamu beli secara bebas, mirip seperti Amazon atau Alibaba pada internet yang biasa kamu akses.

9.Penemu Deep Web sesungguhnya.

hackernoon.com
hackernoon.com

Sebenarnya, Deep Web sudah ada bersamaan dengan lahirnya internet di dunia. Saat internet muncul pertama kali, saat itu juga ada Deep Web yang memang keberadaannya tidak di expose ke publik.

Namun, sejarah Deep Web ini muncul dari sebuah sistem jaringan bernama ARPANET pada tahun 1970-an, yang ditemukan dan dikelola pertama kali oleh mahasiswa di MIT dan Stanford University pada waktu itu.

10.Penggunanya tidak kebal hukum.

beritanew999.blogspot.com
beritanew999.blogspot.com

Meskipun dianggap “bebas” dan tidak ada regulasi yang mengatur di dalamnya, pelanggaran hukum akibat penggunaan Deep Web akan tetap berlaku, sehingga membuat penggunanya juga bisa dijatuhi hukuman apabila memang terbukti bersalah.

Dari 10 Fakta Deep Web di atas, ternyata banyak informasi yang belum pernah kamu ketahui sebelumnya bukan? Namun, jika kamu masih awam soal Deep Web ini, ada baiknya untuk tidak mencoba untuk mengaksesnya, demi keselamatan dan kebaikanmu juga.

kunjungi kami di : https://vippelangipastijackpot.blogspot.com/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *