Uncategorized

Kiper LaLiga dengan Minimal 100 Penyelamatan pada 2023/2024

VIP PELANGIKiper LaLiga dengan Minimal 100 Penyelamatan pada 2023/2024 Spanyol memiliki segudang talenta yang berhasil menampilkan kemampuannya tiap pekan. Tidak hanya para pemain yang berposisi sebagai penyerang atau gelandang, penjaga gawang juga memamerkan kehebatannya. Mereka beberapa kali melakukan aksi-aksi memukau ketika menyelamatkan gawang klubnya dari serangan lawan

Kiper LaLiga dengan Minimal 100 Penyelamatan pada 2023/2024

Filip Jorgensen melakukan 131 saves dalam 32 laga

Filip Jorgensen terus menunjukkan peningkatan performa yang cukup signifikan di LaLiga Spanyol pada 2023/2024. Ia terpilih sebagai kiper utama Villarreal menggeser pemain veteran, Pepe Reina, sejak pekan pertama. Jorgensen mampu membayar kepercayaan manajer Villarreal, Marcelino Toral, dengan bermain impresif sepanjang 2023/2024.

pemain asal Swedia itu telah mencatat 131 saves atau dalam 32 pertandingan. Menurut Fotmob, Jorgensen menorehkan nirbobol 5 kali dan tidak memiliki catatan kesalahan yang berujung pada gol. Ia termasuk kiper yang mampu memainkan peran sebagai di stributor bola dari lini belakang dengan persentase akurasi operannya mencapai 76 persen.

David Soria memiliki catatan 115 penyelamatan dalam 33 pertandingan

David Soria tampil cukup solid bersama Getafe pada 2023/2024. Di lansir laman resmi LaLiga, kiper asal Spanyol itu memiliki catatan 115 penyelamatan dalam 33 laga. Di tambah lagi, menurut Fotmob, Soria telah kebobolan 45 gol dan nirbobol 6 kali sampai pekan 33 LaLiga Spanyol 2023/2024.

Ia tidak hanya tangguh sebagai penjaga gawang, tetapi cukup piawai memainkan peran sebagai sweeper. Soria memiliki statistik 33 kali bertindak sebagai sweeper yang membuatnya mampu menahan ancaman dari serangan balik lawan. Namun, ia perlu memperbaiki kinerjanya dalam mendistribusikan bola. Sebab, akurasi operannya 46 persen dan umpan jauh 38 persen.

Kiper LaLiga dengan Minimal 100 Penyelamatan pada 2023/2024

Paulo Gazzaniga sejauh ini telah menorehkan 104 saves dalam 33 laga

Paulo Gazzaniga memiliki karier yang berlika-liku sejak meninggalkan Valencia ke Gillingham FC pada 2011. Kiper asal Argentina itu sering kali di pinjamkan ke berbagai klub lain. Gazzaniga tercatat pernah sekali di pinjamkan ke Rayo Vallecano ketika masih berstatus sebagai pemain Southampton pada musim panas 2016. Selain itu, ia juga pernah menjadi pemain pinjaman di Elche ketika masih membela Tottenham Hotspur pada 2021 dan Girona saat sudah pindah ke Fulham pada September 2022.

Girona akhirnya mempermanenkannya pada musim panas 2023. Gazzaniga menunjukkan performa apik selama menjadi kiper utama Girona di LaLiga Spanyol pada 2023/2024. Menurut statistik laman resmi LaLiga, Gazzaniga memiliki catatan 104 saves dalam 33 pertandingan. Ditambah lagi, , Gazzaniga pernah sekali mengantisipasi tendangan penalti lawan dan 37 tangkapan sukses di udara. Selain itu, ia turut berkontribusi dalam membangun serangan dengan catatan akurasi operannya mencapai 75 persen.

Alvaro Valles mencatat 100 penyelamatan dalam 32 pertandingan

Alvaro Valles merupakan penjaga gawang asal Spanyol yang merintis karier dari Las Palmas Athletic. Ia turut membantu klub tersebut promosi ke LaLiga Spanyol pada 2023/2024. Las Palmas memang masih berada di papan bawah dengan menempati posisi ke-14 lewat koleksi 37 poin.

Namun, performa Valles cukup impresif dalam 33 pertandingan. Ia mencatat 100 penyelamatan dalam 32 pertandingan. Dilansir Fotmob, Valles memiliki catatan 38 kebobolan dan 7 nirbobol. Ia berhasil mengantisipasi 2 dari 8 penalti yang diterima Las Palmas. Valles juga punya kemampuan distribusi bola cukup apik dengan akurasi operannya mencapai 78 persen.

Keempat kiper di atas mampu menunjukkan performa apik di LaLiga Spanyol. Nama mereka mungkin tidak begitu dikenal oleh fans sepak bola dunia, tetapi kontribusi bagi klubnya sangat krusial. Seperti Gazzaniga yang sukses menjaga konsistensi Girona di papan atas LaLiga Spanyol dengan menempati peringkat ke-3 sampai pekan 33.

SUMBER BERITA : VIP PELANGI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *