8 Kisah Mengharukan Penumpang Selamat dari Kecelakaan Pesawat
BERITA UNIK

8 Kisah Mengharukan Penumpang Selamat dari Kecelakaan Pesawat

8 Kisah Mengharukan Penumpang Selamat dari Kecelakaan Pesawat

VIPPELANGILOUNGE – Meskipun jarang terjadi, kisah penumpang selamat dari kecelakaan pesawat ternyata benar-benar ada. Kisah penumpang selamat dari kecelakaan pesawat ini boleh dibilang sebagai sebuah mukjizat. PokerOnline

Dream – Kecelakaan pesawat Lion Air JT610 di perairan Karawang, Jawa Barat, pada 29 Oktober 2018 menyisakan luka yang mendalam.

Betapa tidak? Dalam kecelakaan pesawat tersebut hampir bisa dipastikan seluruh penumpang dan awak kabin pesawat meninggal dunia.

Dari masalah mesin, cuaca buruk, hingga human error, bisa muncul secara tiba-tiba sehingga insiden atau kecelakaan pesawat tidak dapat dihindari.

Namun demikian, dari sejumlah kecelakaan pesawat yang terjadi di seluruh dunia, ternyata menyisakan kisah mengharukan dari penumpang yang selamat.

Meskipun jarang terjadi, kisah penumpang selamat dari kecelakaan pesawat ternyata benar-benar ada. Kisah penumpang selamat dari kecelakaan pesawat ini boleh dibilang sebagai sebuah mukjizat yang tidak semua orang mendapatkannya.

Mereka pantas bersyukur menjadi satu-satunya atau salah satu penumpang selamat dari kecelakaan pesawat tersebut.

Dirangkum Dream dari berbagai sumber, berikut adalah kisah penumpang selamat dari kecelakaan pesawat dari seluruh dunia.

Kisah penumpang selamat dari kecelakaan pesawat

1. Erika Delgado

Kisah selamat dari kecelakaan pesawat yang pertama berasal dari Kolombia. Pada tanggal 17 Maret 1995, pesawat penumpang DC-9 jatuh ke sebuah rawa yang terletak 37 mil dari Bandara Cartagena.

Peristiwa itu menewaskan 149 penumpang, termasuk kedua orang tua Erika. Gadis kecil berusia 9 tahun itu adalah satu-satunya penumpang selamat dari kecelakaan pesawat tersebut. Dia berhasil diselamatkan tim penyelamat dan evakuasi, yang mendengar suara tangisannya.

Secara ajaib, Erika tidak ikut tenggelam ke dalam rawa-rawa yang memiliki kedalaman 5 meter karena dia mendarat di tumpukan daun bunga teratai sehingga tubuhnya tetap mengapung. Usai kejadian tersebut, Erika dijuluki Little Miss Miracle oleh media Kolombia.

2. Ruben Von Assouw

Sebuah tragedi kecelakaan pesawat terbang terjadi di Libya pada tahun 2010. Pesawat The Afriqiyah Airways mengalami nasib tragis. Pesawat berjenis AirBus A330 yang membawa 104 penumpang dan 11 awak kapal itu jatuh dan hancur terbakar di pedalaman hutan Afrika. Dalam kecelakaan tersebut, hanya 1 orang yang selamat yaitu Ruben Von Assouw, seorang bocah berumur 9 tahun.

Kisah selamat dari kecelakaan pesawat di Libya ini menghebohkan dunia. Entah bagaimana caranya hingga bocah ini beruntung dan selamat dari kecelakaan pesawat yang fatal tersebut.

Menurut salah satu petugas yang ikut mencari korban dalam kecelakaan itu, dia mendengar teriakan lemah minta tolong anak kecil yang ternyata berasal dari Ruben. Saat ditemukan, Ruben tertindih di antara pecahan bangkai pesawat.

Selamat Karena Sadar Pesawat Akan Kecelakaan

3. Annette Herfkens

Pada tanggal 14 November 1991 terjadi kecelakaan pesawat milik Vietnam Airlines yang membawa 25 penumpang dan 6 awak pesawat. Kecelakaan terjadi akibat kelalaian pilot yang terbang terlalu rendah hingga tidak dapat menghindari tabrakan dengan pegunungan di Vietnam. Hanya Herfkens yang selamat dari kecelakaan maut tersebut.

Kisah selamat dari kecelakaan pesawat yang dialami Herfkens terjadi seperti dalam film saja. Dengan luka berat, Herfkens berjuang hidup selama 8 hari. Terbaring lemah dan tidak bisa bangun, dia tidak makan dan hanya minum air hujan.

Saat terjadi kecelakaan pesawat, Herfkens mengaku terlempar jauh dari bangkai pesawat dan tidak sadarkan diri. Ketika siuman, dia mendengar teriakan kesakitan penumpang lainnya. Herfkens sendiri tidak bisa berbuat apa-apa karena kondisinya lemah dan tulangnya patah.

4. James Polehinke

Pada tanggal 27 Agustus 2006 menjadi hari memilukan bagi pesawat Delta Connection Penerbangan 5191. Saat itu Penerbangan 5191 terbang menuju ke Atlanta dari Lexington dengan membawa 47 penumpang dan 3 awak pesawat. Saat lepas landas untuk penerbangan komersial pertama kalinya, terjadi kekeliruan jalur lepas landas. Entah bagaimana kesalahan ini terjadi, lepas landas yang direncanakan di jalur Runway 22 menjadi di jalur Runway 26.

Akibatnya sungguh fatal, jalur Runway 26 ini lebih pendek 1.200 meter dibandingkan jalur Runway 22. Karena itu, sebelum mencapai akhir jalur landasan, pesawat ini menabrak sisi jalan landasan. James Polehinke, seorang perwira Angkatan Udara AS, adalah satu-satunya orang yang selamat dalam kecelakaan tragis tersebut.

Kisah selamat dari kecelakaan pesawat yang di alami James berlangsung menegangkan. Dia sadar ada kesalahan saat pesawat akan lepas landas. Detik-detik sebelum terjadi tabrakan, James bersiap di samping pintu darurat untuk meloncat dari pesawat.

Kecelakaan pun tak terelakkan. Semua penumpang tewas, sedangkan James selamat meski harus mengalami patah tulang, pendarahan berat dan gegar otak. Untuk menyelamatkan nyawanya, kaki kiri James terpaksa di amputasi akibat infeksi syaraf.

Berpegangan pada serpihan bangkai pesawat

5. Bahia Bakari

Pada tanggal 30 Juni 2009 terjadi kecelakaan pesawat yang melibatkan Yemenia Flight 626-A310. Pesawat tersebut jatuh ke Samudera Hindia di pantai utara Grande Comoro hingga menewaskan 152 awak dan penumpang. Hanya Bahia yang selamat dalam kecelakaan pesawat mengerikan itu.

Kisah selamat dari kecelakaan pesawat yang di alami Bahia sungguh dramatis. Walau tidak bisa berenang dan tidak menggunakan jaket pelampung, dia terus berpegangan pada pecahan puing sayap pesawat.

Selama 9 jam Bahia mengapung di laut hingga tim penyelamat datang untuk menolong. Gadis kecil kelahiran 1996 asal Paris ini di juluki ‘The Miracle Girl oleh media Prancis dan dunia.

6. Martin Farkas

Pesawat militer Slovakia Antonov An-24 mengalami kecelakaan pada tanggal 19 Januari 2006. Di tumpangi oleh 44 pasukan Penjaga Perdamaian Slowakia. Pesawat itu jatuh di Borso Hill setelah menabrak puncak pohon hingga menyebabkan pesawat terbakar. Lokasi kecelakaan pesawat berada di ketinggian 23.000 kaki dengan kondisi cuaca sangat dingin dan ekstrem.

Dalam kecelakaan pesawat tersebut, seluruh awak pesawat tewas dan hanya Letnan Fartin Markas satu-satunya yang selamat. Dalam kondisi kritis ia menemukan sebuah ponsel dan segera menelepon istrinya untuk menghubungi markas pelayanan keselamatan militer terdekat.

Kini Fartin Markas telah sembuh dari luka infeksi paru-paru dan pembengkakan otak akibat insiden tersebut, meski mengalami cacat di wajahnya.

7. Juliane Koepcke

Sebuah pesawat Lansa Filght 508 yang menuju ke Peru terjebak dalam badai pada tanggal 21 Desember 1971. Pesawat itu kemudian jatuh ke dalam Hutan Amazon akibat sambaran petir.

Juliane Koepcke, yang saat itu berusia 17 tahun, merupakan penumpang wanita yang berhasil selamat dari musibah tersebut. Saat kecelakaan, dia terlempar dari pesawat di ketinggian 10.000 kaki tanpa parasut dalam keadaan masih terikat pada tempat duduknya.

Selama hampir 11 hari Juliane bertahan di pedalaman hutan dengan kondisi luka di lengan dan kaki, gegar otak dan mengalami patah tulang leher. Hingga dirinya berhasil menemukan kamp penebang hutan yang kemudian membawanya ke rumah sakit. Peristiwa itu menewaskan 14 penumpang pesawat.

8. Vesna Vulovic

Pramugari Vesna Vulovic jadi satu-satunya yang selamat setelah pesawatnya hancur oleh bom teroris. Dia jatuh dari ketinggian 33.333 kaki tanpa parasut dengan kecepatan hingga 200mph ke lereng bersalju.

Akibat peristiwa itu, dia menderita patah tulang, termasuk tengkorak dan kakinya. 29 penumpang dan awak lainnya meninggal setelah bom yang tersembunyi dalam sebuah koper meledak dan menghancurkan penerbangan JAT 364. Pesawat itu terbang dari Kopenhagen ke Zagreb pada 26 Januari 1972.

Tim penyelamat yang menemukan Vesna terkubur salju mengira dia sudah mati. Ajaib, hanya dua bulan memakai kursi roda Vesna sudah bisa berjalan lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *